Salah satu kekhawatiran terbesar bagi banyak wisatawan saat bepergian ke luar negeri adalah tiba-tiba merasa tidak enak badan dan membutuhkan bantuan medis, atau menyadari bahwa mereka lupa atau kehilangan obat resep yang biasa dikonsumsi.
Di negara yang tidak berbahasa Indonesia, seperti Jepang, meskipun ingin berobat, sering kali muncul kekhawatiran tidak bisa menjelaskan gejala dengan jelas atau tidak memahami penjelasan dokter.
Bahkan, beberapa klinik bisa saja menolak pasien asing yang tidak bisa berkomunikasi, sehingga membuat proses mendapatkan pertolongan medis menjadi stres dan memakan waktu.
Namun sekarang, semua masalah ini dapat diatasi dengan bantuan layanan “HOTEL de DOCTOR 24”! Jika berencana untuk bepergian ke Jepang, layanan ini wajib disimpan di ponselmu sebagai antisipasi saat keadaan darurat.
Tantangan yang Dihadapi Wisatawan Asing Saat Mencari Bantuan Medis di Jepang

Jepang menyambut jutaan turis dari seluruh dunia setiap tahunnya, dan tidak jarang para pelancong mengalami masalah kesehatan selama perjalanan.
Banyak orang pertama-tama akan meminta bantuan staf hotel untuk mencarikan klinik atau rumah sakit. Bahkan, meminta bantuan dalam menerjemahkan atau membayar biaya medis di awal. Namun, hal ini juga bisa menjadi beban bagi staf hotel.
Staf hotel sering kali memiliki keterbatasan bahasa dan mungkin tidak dapat menyampaikan gejala pasien atau memahami diagnosis dokter dengan akurat.
Jika mereka harus mendampingi tamu ke rumah sakit maka tenaga kerja hotel bisa berkurang. Selain itu, hotel mungkin tidak memiliki daftar fasilitas medis yang menerima pasien asing, sehingga membutuhkan waktu lama untuk mencari dan mengonfirmasi.
Bagi mereka yang tidak menginap di hotel besar, jatuh sakit atau mengalami kondisi mendadak bisa menjadi lebih menyulitkan karena minimnya bantuan.
Banyak yang akhirnya terpaksa mencari-cari informasi di internet atau menunggu hingga pulang ke negara asal untuk mendapatkan pengobatan.
“HOTEL de DOCTOR 24” Resmi Diluncurkan untuk Semua Wisatawan Mancanegara di Jepang
Untuk mengatasi masalah ini, M3 CAREER, Inc., yang memiliki lebih dari 330.000 dokter terdaftar, mengembangkan layanan konsultasi medis online. Awalnya, layanan ini hanya tersedia di hotel-hotel mitra di Jepang.
Setelah melalui masa uji coba yang sukses, layanan medis “HOTEL de DOCTOR 24” secara resmi diluncurkan pada 1 April 2025, untuk seluruh wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Jepang.
Konsultasi Medis 24 Jam Sepanjang Tahun dengan Dukungan Bahasa
Cara menggunakan layanan ini sangat mudah. Jika hotel kamu adalah mitra layanan ini, cukup tanyakan ke resepsionis untuk mendapatkan detail dan panduan penggunaan.
Jika ingin menggunakan secara mandiri, cukup kunjungi situs resmi dan ikuti langkah-langkah untuk melakukan reservasi konsultasi. Obat resep dapat diambil di apotek terdekat.
Yang lebih menarik lagi, semua dokter yang terlibat telah memiliki lisensi resmi di Jepang dan konsultasi tersedia 24 jam sehari, 365 hari setahun.
Setelah mengisi formulir online dan melakukan pembayaran, kamu bisa berbicara dengan dokter hanya dalam waktu 1 jam. Layanan penerjemahan secara real-time saat ini mendukung 22 bahasa.